BERITA

Peresmian Taman Pengasuhan Anak Serama Kemenkes: Dukungan untuk Kesejahteraan Keluarga Pegawai

Pada tanggal 6 Mei 2025, Taman Pengasuhan Anak (TPA) Serama Kementerian Kesehatan resmi dibuka oleh Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin dan Ny. Ida Budi Gunadi Sadikin. TPA ini hadir untuk memberikan dukungan kepada pegawai yang memiliki anak, serta menunjukkan komitmen Kemenkes dalam menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan sejahtera bagi keluarga pegawai.

Kepala Biro Umum, Sjamsul Ariffin, melaporkan bahwa saat ini TPA  sudah melakukan uji coba dengan menerima 15 anak yang sudah dimulai pada tanggal 21 April 2025, terdiri dari infant berusia 3 s.d 20 bulan sejumlah 4 anak dan toddler berusia 21 bulan s.d 4 tahun sejumlah 11 anak. Terdapat 8 anak yang sedang dalam tahap seleksi serta persiapan kelengkapan sarana pendukung. Kapasitas anak peserta didik dengan 6 pengasuh dapat mencapai 24 anak. Tata cara pendaftaran TPA dilakukan dengan mengisi tautan pendaftaran yang telah disediakan (https://link.kemkes.go.id/daftarserama2025) dan selanjutnya akan dilakukan seleksi penerimaan anak peserta didik. TPA memilki fasilitas berupa kamar tidur, toilet, loker, ruang UKS, pantry, ruang laktasi dan 4 sentra permainan, kedepan akan ditambahkan fasilitas berupa cctv, dispenser dan multimedia (tv, sound system dll).

Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan TPA ini. Semoga fasilitas ini semakin memperkuat semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap kesejahteraan keluarga pegawai.

Hastag